Lewati Rekor Tevez, Dybala Bahagia

Lewati Rekor Tevez, Dybala Bahagia
Paulo Dybala. (c) AFP
- Paulo Dybala mengaku sangat bahagia dengan semua yang dicapainya bersama musim ini. Penyerang asal Argentina itu memang baru saja merayakan kesuksesan bersama Bianconeri.


Selain merayakan gelar Scudetto bagi Juve, Dybala juga merayakan kesuksesan personal. Ia sukses melewati torehan gol Carlos Tevez pada musim pertama di Juve. Tevez mengemas 22 gol sementara Dybala sudah mencetak 23 gol.


"Hari ini adalah perayaan bagi semua orang, bukan cuma saya. Mari kita nikmati saja momen ini dan kita manfaatkan hari indah ini untuk melihat Gigi Buffon mengangkat trofi Serie A lagi," terang Dybala kepada Mediaset Premium.


Dybala menambahkan bahwa Juventus memang menjalani musim yang luar biasa. Ia merasa sudah mendapatkan semua yang diinginkannya sepanjang musim ini.


"Ini adalah musim yang hebat, kecuali pada awalnya. Secara pribadi, saya tidak bisa meminta lebih, saya sudah mendapat semuanya. Saya selalu bermain, sudah berkorban demi tim dan juga mencetak banyak gol." [initial]


 (foti/hsw)