Lewandowski Pergi, Munchen Jarah Striker Juventus Ini

Lewandowski Pergi, Munchen Jarah Striker Juventus Ini
Paulo Dybala (c) AFP

Bola.net - - Klub Bundesliga, Bayern Munchen mulai ambil ancang-ancang jika mereka kehilangan Robert Lewandowski di musim panas nanti. Die Rotten dikabarkan sudah mulai melakukan penjajakan untuk mendatangkan Paulo Dybala dari .

Semenjak awal tahun kemarin, Munchen diguncang isu kepergian Lewandowski. Sang Striker Polandia itu dikabarkan ingin mencari tantangan baru dalam karirnya setelah mendominasi jalannya La Liga selama lima tahun terakhir.

Lewandowski sendiri kabarnya sudah semakin dekat untuk pindah ke Real Madrid. Namun pihak Munchen masih mengupayakan untuk mempertahankan sang striker di musim panas nanti.

Namun dilansir Bild, pihak Munchen juga menyiapkan plan B jika mereka gagal mempertahankan sang striker. Mereka disebut tertarik untuk merekrut Paulo Dybala dari Juventus.

Dybala sendiri memang tampil cemerlang bersama Si Nyonya Tua. Musim ini ia tercatat mengemas total 25 gol dan 5 assist bagi Bianconeri.

Dybala sendiri masih terikat kontrak di Turin hingga tahun 2022 mendatang. Untuk itu Bayern harus berani menggelontorkan uang dalam jumlah besar jika ingin transfer ini menjadi kenyataan.