Legenda Polandia Puji Kemampuan Tevez

Legenda Polandia Puji Kemampuan Tevez
Carlos Tevez (c) AFP
Bola.net - Mantan pemain Juventus dan AS Roma di era tahun 1980-an Zbigniew Boniek memberikan pujian kepada Carlos Tevez. Boniek menganggap Tevez sebagai salah satu penyerang terbaik yang dimiliki Bianconeri.

Penampilan Tevez di musim ini begitu tajam. Ia menyandang predikat top skorer sementara liga musim ini dengan koleksi 16 gol dan sekaligus mengantarkan timnya bertengger di puncak klasemen Serie A.

"Juventus selalu kuat berkat kekuatan lini serang. Tevez benar-benar luar biasa. Juventus memiliki tradisi kuat dengan pemain depan yang bagus dan Tevez pasti salah satu pemain terbaik yang pernah mereka miliki," ungkap pria yang kini menjabat sebagai presiden federasi sepakbola Polandia tersebut kepada Radio Onda Libera.

Boniek lebih lanjut memberikan pendapatnya mengenai peluang mantan timnya di Liga Champions. Ia sangat yakin kalau Juventus bakal bisa mengatasi perlawanan AS Monaco dan melangkah ke semifinal.

"Bisa dikatakan ini undian yang tidak buruk. Bianconeri sudah bermain bagus dan bisa menang karena mereka memainkan sepakbola hebat dan striker mereka sangat kuat."[initial]

 (fif/ada)