Legenda Inter: Ada Yang Salah Dengan Juventus Musim Ini

Legenda Inter: Ada Yang Salah Dengan Juventus Musim Ini
Juventus (c) AFP

Bola.net - - Legenda Inter Milan, Beppe Bergomi mengaku melihat ada yang salah dengan musim ini. Karenanya, ia menjadi yakin kans untuk meraih Scudetto akan terbuka lebar bagi tim-tim unggulan lainnya.

Bergomi memperkirakan saat ini Juventus mulai kehilangan kepercayaan diri setelah mengalami kekalahan dari Fiorentina. Bahkan beberapa pihak di internal Juventus sendiri sempat mengatakan bahwa Juve belum tentu bisa menjadi juara musim ini.

Meski demikian, Bergomi tidak menjagokan Inter dalam perebutan gelar kali ini. Ia menilai hanya Napoli dan AS Roma yang punya cukup kekuatan untuk bisa mengalahkan Juve dalam duel menjadi yang terbaik di Serie A.

"Jalan Juventus untuk menjadi juara masih bisa diperdebatkan. Saya sudah memperkirakannya dari awal musim. Terlebih lagi mengangkat ucapan Massimiliano Allegri dan Giorgio Chiellini belakangan ini. Yang berada di belakang Juventus sekarang harus percaya bisa juara. Roma dan napoli harus optimis. Ada yang salah dengan Juve musim ini dan penurunan intensitas mereka terlihat," terang Bergomi seperti dilansir Football Italia.

Juventus memang cenderung tidak konsisten musim ini. Saat ini mereka sudah unggul satu poin dan simpanan satu pertandingan dari peringkat dua yang dihuni AS Roma.