Lazio Resmikan Transfer Immobile

Lazio Resmikan Transfer Immobile
Ciro Immobile (c) Anadolu Agency
- Bomber Italia, Ciro Immobile akhirnya resmi memiliki klub baru setelah kuda hitam Serie A, meresmikan transfernya dari .


Banderol yang disepakati oleh kedua kubu perihal transfer Immobile dirahasiakan. Meski demikian, beberapa media Italia melansir bahwa Biancocelesti harus membayar senilai 8,5 juta euro untuk mendapatkan tandatangan Immobile.




Di Lazio, Immobile diproyeksikan menjadi pengganti sepadan bagi bomber gaek Miroslav Klose yang memutuskan untuk gantung sepatu di akhir musim kemarin.


Immobile merupakan mesin gol andalan Torino yang meraih gelar Capocannoniere Serie A di musim 2013/14. Performa impresif mengantarkannya ke Borussia Dortmund, tapi dia gagal bersinar, hingga akhirnya dilepas ke Sevilla dan nasibnya tak jauh beda. Musim lalu, dia bahkan dipinjamkan ke Torino, mantan klubnya. [initial]


 (ssl/pra)