Lazio: Lawan Inter Itu Penting, Tapi Tak Menentukan

Lazio: Lawan Inter Itu Penting, Tapi Tak Menentukan
Simone Inzaghi (c) AFP

Bola.net - - Pelatih Lazio, Simone Inzaghi mengatakan bahwa pertandingan melawan Inter Milan tengah malam nanti besok merupakan pertandingan penting, tapi itu tidak menentukan untuk klasemen.

Biancocelesti akan mengunjungi Giuseppe Meazza untuk pertandingan lanjutan Serie A. Bila menang, Lazio akan mereduksi jarak dengan Nerazzurri menjadi hanya satu poin di klasemen.

Lazio sendiri saat ini ada di posisi kelima klasemen sementara Serie A dengan raihan 36 poin. Sedangkan Inter ada di posisi ketiga dengan 40 poin.

"Pertandingan ini sangat penting bagi kami. Kami tahu kami menghadapi tim yang kuat, dan kami harus berikan segalanya untuk mendapatkan hasil positif," ujarnya.

"Para pemain sudah siap. Inter telah kalah di tiga pertandingan terakhir mereka, tapi mereka akan meleawti penurunan psikologis itu, seperti yang terjadi pada tim-tim lain. Itu terjadi pada kami, Juve, Napoli. Dan Inter memiliki kualitas dan saya sangat menghormati Spalletti," tambahnya.

"Saya ulangi, pertandingan ini tak menentukan. Ada 19 pertandingan yang harus dilakukan setelah ini. Kami akan bermain sebagai Lazio karena saat kami melakukannya, kami jarang salah," tandasnya.