Lazio Ingin Pinjam Chicharito

Lazio Ingin Pinjam Chicharito
Javier Hernandez. (c) afp
Bola.net - Salah satu klub Serie A, Lazio, dikabarkan berminat untuk meminjam penyerang Manchester United, Javier Hernandez, pada bulan Januari ini.

Hernandez, alias yang lebih kerap disapa Chicharito itu kini sedang dipinjamkan ke Real Madrid selama satu musim. Akan tetapi, di klub tersebut ia tetap lebih banyak menghuni bangku cadangan.

Karir Chicharito di Santiago Bernabeu jelas tak akan bertambah terang ke depannya. Apalagi, ia masih harus bisa mengalahkan Karim Benzema agar bisa tampil di skuat inti Los Blancos.

Lantas menurut klaim dari Juanfutbol, Lazio berusaha memanfaatkan hal tersebut. Mereka akan mencoba membujuk Setan Merah dan El Real agar mau melepas striker Meksiko itu pada bulan Januari ini.

Namun, media yang berasal dari Meksiko itu menambahkan, jika usaha Lazio itu gagal di bursa transfer kali ini, mereka akan kembali mencoba untuk mendatangkannya di musim panas nanti. [initial]

 (isf/dim)