Lawan SPAL, Juventus Istirahatkan Kiper Terbaik FIFA

Lawan SPAL, Juventus Istirahatkan Kiper Terbaik FIFA
Gianluigi Buffon absen lawan SPAL. (c) AFP

Bola.net - - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri mengungkapkan bahwa beberapa rotasi akan dia terapkan saat timnya menghadapi SPAL tengah pekan ini.

Kemenangan menjadi hal wajib bagi Juventus pada pertandingan ini mengingat kehilangan poin akan membuat mereka kembali jauh dari pemuncak klasemen sementara Serie A.

Bianconeri saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara dengan 22 poin dari sembilan pertandingan. Mereka tertinggal empat poin dari Inter MIlan yang ada di puncak klasemen dengan satu pertandingan lebih banyak.

Dan jelang pertandingan tersebut, Allegri memberikan konfirmasi mengenai beberapa nama pemain yang akan dia rotasi posisinya. Salah satunya adalah posisi kiper Gianluigi Buffon. Kiper yang baru saja dinobatkan sebagai kiper terbaik FIFA tersebut akan diistirahatkan oleh Allegri.

"Saya bisa memastikan Gigi Buffon dan Giorgio Chiellini tidak akan bermain besok. Claudio Marchisio siap bermain, tapi bukan keseluruhan pertandingan, sementara Mattia De Sciglio berada di skuat, tapi kurang fit dengan kebugarannya," terangnya

"Gonzalo Higuain, Paulo Dybala dan Douglas Costa akan bermain, begitu juga Alex Sandro. Saya memiliki beberapa keraguan di lini tengah, jadi jangan tanya saya tentang daerah itu," sambungnya.

"Bagaimana kami mengganti Mandzukic? Dengan Douglas Costa. Di sisi lain, ini adalah Federico Bernardeschi atau Juan Cuadrado," tandasnya.