Lawan Juventus Jadi Laga Derby Bagi Hamsik

Lawan Juventus Jadi Laga Derby Bagi Hamsik
Marek Hamsik (c) AFP

Bola.net - - Kapten Napoli, Marek Hamsik mengungkapkan bahwa menghadapi Juventus seperti sebuah pertandingan derby baginya jelang pertemuan kedua tim akhir pekan ini.

Sebagaimana diketahui, Napoli akan menghadapi Juventus pada hari Jumat (2/12) dini hari nanti dalam pertandingan yang disebut-sebut menentukan siapa yang akan menjadi juara di akhir musim.

Napoli sendiri saat ini memuncaki klasemen Serie A dan unggul empat poin di klasemen dari Juventus yang ada di posisi ketiga.

Dan dikatakan gelandang internasional Slovakia tersebut bahwa melawan Juventus selalu membuat dirinya dan tim termotivasi.

"Ini akan menjadi malam sepakbola yang hebat, melawan salah satu tim terkuat. Ini sebuah derby bagi saya," terangnya.

"Kami lebih lebih kompak di belakang, kami kebobolan lebih sedikit gol dan itu penting, pertahanan memenangkan kejuaraan," sambungnya.

"Kami kuat di depan, jadi bila kami tak kebobolan kami selalu menyelesaikan ini pada akhirnya. Saya ingin mengucapkan kepada Napoli untuk 25 pertandingan tak terkalahkan," tandasnya.