Lawan Juventus, Dzeko Incar Tiga Angka

Lawan Juventus, Dzeko Incar Tiga Angka
(c) Bola.net
Bola.net - Runner-up musim lalu AS Roma akan menjamu juara bertahan Juventus di Olimpico pada giornata 2 Serie A 2015/16, Minggu (30/8). Striker anyar Roma Edin Dzeko menegaskan bahwa kemenangan lah yang mereka incar.

Pada giornata perdana akhir pekan kemarin, Roma cuma imbang 1-1 di kandang Hellas Verona. Sementara itu, Juventus justru secara mengejutkan takluk 0-1 kala menjamu Udinese di Turin.

"Sungguh aneh jika mengingat kalau selama bertahun-tahun melawan hampir semua tim top di Eropa, tapi saya belum pernah menghadapi Juventus. Sekarang, saya bisa menghadapi mereka dan berharap yang terbaik melawan tim yang sudah menjuarai Serie A empat musim terakhir," kata Dzeko kepada Sky Sport Italia.

"Mereka kalah di laga pertama dan pasti ingin bangkit di sini. Namun, kami juga gagal menang di laga pembuka. Di hadapan para tifosi setia, kami menginginkan tiga angka," tegasnya.

Dzeko juga mengatakan kalau dia bisa membentuk kerja sama solid dengan kapten Francesco Totti di lini depan. "Totti dan saya bisa tampil bersama. Dia adalah legenda dan siapa pun bisa berpasangan dengannya," pungkas striker Bosnia tersebut. [initial]

 (sky/gia)