Lavezzi Doakan Higuain Sukses di Napoli

Lavezzi Doakan Higuain Sukses di Napoli
Gonzalo Higuain. (c) AFP
Bola.net - Ezequiel Lavezzi tidak pernah kehilangan cintanya kepada Napoli, meski pun pria Argentina itu kini telah mengabdi untuk PSG di Ligue 1 Prancis.

Lelaki yang dijuluki El Pocho itu terus memantau perkembangan bekas klubnya di Serie A, termasuk pendatangan Gonzalo Higuain musim panas ini.

Lavezzi yakin rekannya di timnas Argentina tersebut bakal yahud di San Paolo, dia pun mendoakan agar El Pipita bisa menuai kejayaan bersama El Partenopei.

"Saya berharap Higuain bisa melakukan hal lebih baik dari yang saya lakukan di Napoli, dan semoga ia lebih dicintai daripada saya dulu. Saya yakin dia bakal melakukan yang terbaik di sana."

Dalam wawancaranya bersama Sky Sports tersebut Lavezzi mengimbuhkan, klub yang sempat ia bela selama 5 musim itu layak dipertimbangkan sebagai penantang Scudetto.

"Hanya waktu yang bisa menjawab jika Napoli mampu bersaing merebut gelar. Banyak pemain bagus datang dan mereka memiliki tim yang bagus," imbuhnya.[initial]

 (reu/lex)