Kunci Transfer Pekan Depan, No.10 Juventus untuk Paul Pogba?

Kunci Transfer Pekan Depan, No.10 Juventus untuk Paul Pogba?
Paul Pogba vs James Ward-Prowse di laga Manchester United vs Southampton, Premier League 2021/22 (c) AP Photo

Bola.net - Kepindahan gelandang Manchester United, Paul Pogba, ke Juventus sepertinya akan terealisasi dalam waktu dekat ini. Kabarnya, kesepakatan antara kedua belah pihak bakal terjalin pekan depan.

Sudah bukan rahasia lagi kalau Pogba ingin meninggalkan Manchester United. Gelandang asal Prancis tersebut bahkan tak ingin memperpanjang kontraknya yang berakhir di bulan Juni nanti.

Dengan demikian, klub yang menginginkan jasa Pogba tidak perlu menggelontorkan uang transfer untuk Manchester United. Salah satu peminat berat Pogba adalah mantan klubnya dulu, Juventus.

Raksasa Italia tersebut dikabarkan menawarkan uang dengan jumlah lebih kecil dari yang didapatkan Pogba di Manchester United. Kendati demikian, Pogba dikabarkan mau menerima proposal itu.

Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.

1 dari 2 halaman

Kunci Transfer Pekan Depan

Seperti yang dilaporkan Tuttosport, Juventus dan Pogba belum mencapai kesepakatan sepenuhnya. Meski begitu, kedua belah pihak diyakini akan merampungkan obrolan sebelum bulan Mei berakhir.

Diketahui juga bahwa Juventus menawarkan bayaran senilai 7,5 juta euro per musim untuk sang gelandang, belum termasuk bonus. Jika dihitung-hitung, uang yang bisa diterima Pogba dari Bianconeri bisa mencapai 10 juta euro per musim.

Angka tersebut bisa membuat Pogba jadi pemain dengan bayaran termahal di Juventus. Status itu sendiri saat ini sedang dipegang oleh bek berkebangsaan Belanda yang direkrut dari Ajax Amsterdam, Matthijs de Ligt.

2 dari 2 halaman

No.10 untuk Pogba?

Lebih lanjut, disebutkan bahwa Juventus akan memberikan nomor punggung 10 kepada Pogba. Angka tersebut pernah bertengger di tubuhnya selama satu musim, tepat sebelum Pogba memutuskan hengkang ke Manchester United.

Paulo Dybala menjadi pengguna No.10 begitu Pogba hengkang dari Turin. Pemain asal Argentina itu tidak punya kesempatan untuk bereuni dengan Pogba, sebab Juventus memilih tidak memperpanjang kontraknya yang berakhir Juni nanti.

Laporan menyebutkan kalau No.10 hendak diberikan kepada penyerang Juventus lainnya, Federico Chiesa. Namun Juventus tampaknya lebih tertarik memberikan nomor punggung itu kepada Pogba.

(Tuttosport via Football Italia)