'Kranevitter Inginkan Milan Atau Inter'

'Kranevitter Inginkan Milan Atau Inter'
Matias Kranevitter (c) LatinContent
Bola.net - Gelandang muda menjanjikan milik River Plate, Matias Kranevitter secara terbuka menyatakan ketertarikannya untuk bergabung dengan dua klub besar Itala, Inter Milan atau AC Milan. Hal tersebut diungkapkanoleh sang agen, Jose Luis Luraschi yang tengah menemani pemain 21 tahun tersebut mengurus paspor Uni Eropa di Naples.

Jika sudah mengantongi paspor tersebut, maka Kranevitter tak akan mengurangi kuota pemain non-Uni Eropa yang membatasi pergerakan klub-klub Serie A di bursa transfer. Selain diminati duo Milan, Kranevitter juga kabarnya diminati Lazio, Torino, dan sejumlah klub Eropa lainnya.

"Kami berada di Italia untuk menyelesaikan urusan paspor Uni Eropa, dan tentu saja siap mendengarkan tawaran yang datang. Kami akan mempertimbangkan setiap proposal yang masuk dari klub Italia, Spanyol, Inggris, dan Portugal," ungkap Luraschi seperti dilansir Calciomercato.

"Matias ingin membela tim yang memiliki standard tinggi, karena ia sendiri memiliki kualitas istimewa. Inter dan Milan adalah dua klub yang ingin ia bela."

Kranevitter memang mencuri perhatian publik Argentina sejak pertama kali dipromosikan ke skuat utama River Plate dua musim lalu. Ia menjadi bagian penting dari skuat yang menjuarai Copa Sudamericana dan juga Copa Campeonato tahun ini.[initial]

 (cm/mri)