Klasemen, Top Skor, dan Top Assist Serie A Sebelum Ditunda

Klasemen, Top Skor, dan Top Assist Serie A Sebelum Ditunda
Skuad Juventus merayakan gol Cristiano Ronaldo ke gawang Bayer Leverkusen (c) AP Photo

Bola.net - Juventus merebut puncak klasemen Serie A sebelum akhirnya kompetisi ditunda sampai April mendatang. Juventus unggul tipis dari Lazio yang berada di posisi kedua. Sedangkan, Inter Milan di posisi ketiga.

Pemerintah Italia lewat sang Perdana Menteri, Giuseppe Conte resmi mengumumkan penghentian sementara kompetisi Serie A hingga 3 April 2020 mendatang.

Penghentian ini dilakukan menyusul makin masifnya penyebaran virus Corona di Italia. Bukan hanya pada penduduk umum, pemain sepak bola pun terjangkit virus corona.

"Kami juga mengambil langkah-langkah lebih ketat dalam urusan olahraga. Serie A dan semua turnamen olahraga secara umum dihentikan. Semua fans harus menerimanya. Tak ada alasan bagi kompetisi ini untuk dilanjutkan," kata Giuseppe Conte.

1 dari 2 halaman

Juventus Rebut Puncak Klasemen

Sampai saat ini, FIGC belum membuat keputusan pasti terkait kelanjutan Serie A musim 2019/2020. Apakah akan terus berlanjut atau berhenti pada pekan ke-26 dengan penentuan posisi penting lewat babak play-off.

Hingga pekan ke-26, Juventus berada di puncak klasemen. Si Nyonya Tua meraih 63 poin dan merebut posisi puncak dari Lazio dengan selisih satu poin saja. Juventus mendapatkan puncak klasemen usai menang 2-0 atas Inter Milan.

Inter Milan sendiri berada di posisi ke-3 klasemen dengan 54 poin. Inter baru memainkan 25 laga, masih punya satu laga tunda melawan Sampdoria. Sedangkan, AC Milan berada di posisi ke-7 klasemen.

Tiga tim di posisi paling bawah klasemen dihuni Brescia [16 poin], SPAL [18 poin], dan Lecce [25 poin]. Genoa juga masuk dalam barisan klub papan bawah karena raihan poinnya sama dengan Lecce.

FcTables.com

2 dari 2 halaman

Top Skor dan Top Assist Serie A

Ciro Immobile untuk sementara tampil sebagai pencetak gol paling banyak di Serie A. Penyerang Lazio tersebut telah mencetak 27 gol. Immobile juga menjadi pemain dengan gol penalti paling banyak di Serie A: 10 gol.

Cristiano Ronaldo menyusul di posisi kedua daftar top skor sementara Serie A. Pemain Juventus telah mencetak 21 gol, tujuh di antaranya dicetak dari eksekusi penalti. Kedua pemain unggul jauh dari penyerang top lainnya.

Dari daftar top assist, persaingan sangat ketat. Empat pemain sejauh ini telah mencetak delapan asssit. Empat pemain tersebut yakni Jemerie Boga [Sassuolo], Felipe Caicedo [Lazio], Andreas Cornelius [Parma], dan Marco Mancosu [Lecce].