
Bola.net - Klub Serie A, AC Milan dilaporkan mulai bergerak untuk transfer Samuel Umtiti. Mereka dilaporkan mulai menjajal untuk mengamankan Samuel Umtiti di musim dingin nanti.
AC Milan saat ini sedang mengalami masalah pelik. Bek mereka, Simon Kjaer dilaporkan akan absen hingga akhir musim akibat cedera lutut yang parah.
Absennya Kjaer ini meninggalkan lubang besar di lini pertahanan Milan. Apalagi stok bek tengah Milan sejauh ini cukup terbatas.
Advertisement
Dilansir Sport, AC Milan sudah mengantongi satu nama pengganti Kjaer. Ia adalah Samuel Umtiti.
Simak situasi transfer Umtiti di bawah ini.
Incaran Lama
Menurut laporan tersebut, AC Milan sudah lama tertarik dengan Umtiti. Mereka sempat mengejarnya di musim panas kemarin.
Pada proses negosiasi itu, Milan gagal meyakinkan Barcelona. Alhasil Umtiti gagal pindah di musim panas nanti.
Milan dilaporkan siap mengulangi pendektan ke Barcelona di musim dingin ini. Apalagi karena kondisi mereka cukup mendesak akibat ditinggal Kjaer.
Siap Dilepas
Menurut laporan tersebut, kans AC Milan memboyong Umtiti cukup besar. Karena Barcelona tidak akan menghalangi kepregiannya.
Ini disebabkan Xavi menilai sang bek adalah pemain surplus. Sehingga jasanya tidak terlalu dibutuhkan di skuat Barcelona.
Ia juga dinilai beban klub karena gajinya yang besar. Sehingga mereka siap melepaskan Umtiti ke AC Milan.
Bukan Satu-Satunya
Menurut laporan yang sama, Umtiti bukan satu-satunya bek yang didekati AC Milan. Pihak Rossonerri mendekati beberapa bek tengah lain.
Langkah ini merupakan langkah pencegahan jika mereka gagal mengamankan jasa Umtiti di musim panas nanti.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 3 Desember 2021 18:04
-
Liga Spanyol 3 Desember 2021 06:09
Negosiasi Buntu, Barcelona Pede Bisa Pertahankan Ousmane Dembele
-
Liga Spanyol 3 Desember 2021 05:19
-
Liga Inggris 3 Desember 2021 03:38
Chelsea Kesalip! Liverpool Sudah Buka Obrolan dengan Ronald Araujo
-
Liga Italia 3 Desember 2021 01:46
Lautaro Martinez: Benar Messi Mengajak Saya ke Barcelona, Tapi...
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:59
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...