
Bola.net - - Gelandang Juventus, Sami Khedira mengakui bahwa mereka memiliki masalah di sisi defensif dan sudah kebobolan terlalu banyak gol sejauh ini.
Bianconeri kalah 1-2 saat menjamu Lazio di Allianz Stadium, Sabtu malam pekan lalu. Kekalahan ini menjadi kekalahan pertama mereka di Serie A musim ini.
Bukan hanya kalah, mereka kini tergeser ke posisi ketiga klasemen dan semakin tertinggal dari Napoli yang ada di puncak klasemen dengan lima poin lebih banyak. Sementara itu, mereka tertinggal tiga poin dari Inter Milan yang ada di posisi kedua.
Dan baru-baru ini, Khedira mengatakan bahwa Juventus memang memiliki masalah pertahanan, namun itu bukan karena salah formasi. Namun menurutnya, itu karena buruknya pergerakan mereka sebagai sebuah tim.
"Jelas, seperti setiap pertandingan, kami menonton lagi pertandingan melawan Lazio bersama-sama. Kami melihat bahwa babak kedua tak sampai pada level di babak pertama, terutama dalam sudut pandang defensif," ujarnya.
"Pada saat ini apa yang harus kami lakukan paling banyak adalah dalam hal konsentrasi, apa yang terjadi lawan Atalanta dan melawan Lazio tidak positif, ini adalah tim yang akan menghukum anda dengan cara mematikan bila anda membiarkan level anda turun, dan itulah yang terjadi," sambungnya.
"Bila anda unggul anda tak bisa menyerah, anda harus mencari lebih banyak gol sampai anda yakin anda menang. Kami kebobolan terlalu banyak gol, ini bukan masalah formasi, tapi bagaimana kami bergerak bersama di lapangan," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 16 Oktober 2017 20:53
-
Liga Italia 16 Oktober 2017 20:14
Meski Tengah Seret Gol, Higuain Diyakini Bisa Cetak 30 Gol Musim Ini
-
Liga Italia 16 Oktober 2017 19:42
-
Liga Spanyol 16 Oktober 2017 19:04
-
Liga Italia 16 Oktober 2017 15:25
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...