Keita: Juve? Roma Bisa Kalahkan Siapapun

Keita: Juve? Roma Bisa Kalahkan Siapapun
Seydou Keita. (c) AFP
Bola.net - Gelandang AS Roma Seydou Keita mengakui bahwa laga melawan Juventus merupakan laga yang tidak mudah. Namun Keita tetap percaya bahwa Giallorossi mampu mengalahkan semua lawan yang menghadang.

Pasukan Rudi Garcia akan berkunjung ke Juventus Stadium untuk menantang Bianconeri pada akhir pekan ini. Kedua tim sama-sama mengoleksi 15 poin dari lima laga dan belum pernah tersentuh kekalahan di Serie A.

"Ini sama sekali tidak akan mudah. Memang benar kami akan melalui momen besar, tapi kami harus memberikan lebih lagi. Kami bisa mengalahkan siapa pun, tapi kami harus selalu membuktikan bahwa kami adalah tim yang hebat," ucap Keita kepada RomaTV.

Sebagai tambahan, Roma tak hanya belum pernah mencicipi kekalahan di liga domestik saja, tapi juga dalam dua laga di LIga Champions musim ini.

"Kata kalah tak pernah ada dalam pikiran kami," tambahnya. (fif/ada)