Kebahagiaan Ganda Giroud Usai Bawa Milan Sikat Panathinaikos

Kebahagiaan Ganda Giroud Usai Bawa Milan Sikat Panathinaikos
AC Milan mengalahkan Panathinaikos dengan skor 2-1 dalam partai uji coba pramusim di Stadio Nereo Rocco, Minggu (15/8/2021) dini hari WIB. (c) AC Milan

Bola.net - Olivier Giroud merasa sangat senang bisa mencetak gol saat lawan Panathinaikos dan mengatakan dirinya cukup bahagia melihat penampilan AC Milan sejauh ini.

Milan beruji coba melawan Panathinaikos di Nereo Rocco. Rossoneri berhasil menang dengan skor 2-1.

Giroud menjadi bintang di laga tersebut. Sebab ia mencetak brace alias dua gol sekaligus.

Ini adalah gol ketiga Giroud bagi Milan di masa pramusim. Ia sebelumnya juga mengemas gol saat melawan Nice.

1 dari 2 halaman

Giroud Bahagia Bikin Brace

Olivier Giroud pun mengaku senang bisa mengemas dua gol bagi AC Milan di laga lawan Panathinaikos tersebut. Namun ia tak lupa untuk memuji rekan-rekannya yang membantunya mencetak brace.

Giroud juga mengaku sedikit menyesal karena Milan kebobolan. Namun secara umum ia cukup puas dengan performa Rossoneri.

“Saya sangat senang. Hari ini adalah pertandingan yang sangat bagus bagi saya, karena saya mencetak dua gol," kata Giroud kepada Sky Sport Italia.

“Saya berterima kasih kepada para pemain atas assistnya. Kami bisa saja mencetak lebih banyak gol, [peluang] saya juga membentur tiang. Kami meningkat di setiap pertandingan dengan menciptakan banyak peluang di beberapa meter terakhir," serunya.

"Kami menyesal telah kebobolan satu gol, tapi saya sangat puas dengan performanya," tegas Giroud.

2 dari 2 halaman

Makin Padu

Olivier Giroud juga mengatakan dirinya bisa tampil produktif sejauh ini karena ia tampil makin padu dengan penggawa skuat AC Milan yang lain. Ia pun optimis dengan masa depan Rossoneri.

"Saya tidak berpikir ini masalah pemain atau berapa banyak penyerang yang bermain, tetapi ada keinginan untuk bermain bersama dengan baik dan menciptakan peluang," tuturnya.

“Kami saling memahami dengan sangat baik di lapangan dan saya memiliki hubungan yang baik dengan semua rekan tim saya. Semua orang harus membantu dan kami memiliki harapan besar untuk masa depan," tandas Giroud.

Laga lawan Panathinaikos adalah laga uji coba terakhir AC Milan sebelum memulai kompetisi resmi. Setelah ini Olivier Giroud dkk akan berduel melawan Sampdoria di laga perdana Serie A 2021-22.

(Sky Sport Italia)