Kartu Merah Serie A, Paletta Terbanyak

Kartu Merah Serie A, Paletta Terbanyak
(c) ANSA
- AC Milan dipaksa menyerah oleh tuan rumah di Serie A dini hari tadi. Bermain sepuluh orang sejak bek Gabriel Paletta dikartu merah pada menit 56, Milan akhirnya kalah 0-3.


Itu adalah kartu merah kedua yang diterima Paletta di Serie A musim ini. Jumlah tersebut paling banyak dibandingkan pemain-pemain lainnya.



Paletta tercatat sebagai pemain pertama yang mengoleksi dua kartu merah di Serie A 2016/17.


Statistik kartu merah di Serie A 2016/17 sejauh ini:

2 Kartu merah - Gabriel Paletta (AC Milan)

1 Kartu merah - 20 pemain.


Paletta menerima kartu merah pertamanya ketika Milan menang 3-2 menjamu Torino pada giornata perdana. Dia mendapatkannya lagi saat Milan dihantam Genoa.


Di Serie A 2016/17 sejauh ini, Milan sudah mendapatkan empat kartu merah. Dua atas nama Paletta, sedangkan dua lainnya atas nama Juraj Kucka dan M'Baye Niang.


Kucka dan Niang mendapatkan kartu merah itu saat Milan takluk 2-4 di kandang Napoli pada Agustus kemarin. [initial]


 (opta/gia)