Karir Mazzarri Tamat Jika Kalah di Derby Della Madonnina

Karir Mazzarri Tamat Jika Kalah di Derby Della Madonnina
Walter Mazzarri. (c) afp
Bola.net - Walter Mazzarri akan didepak dari Guiseppe Meazza apabila Inter Milan kalah dalam laga Derby della Madonnina lawan AC Milan, akhir pekan ini.

Pelatih berusia 53 tahun itu kini dalam tekanan besar di Inter. Pasalnya, ia tak bisa membawa Nerrazurri tampil stabil dan kini klub tersebut hanya bisa menempati posisi ke sembilan klasemen sementara Serie A.

Presiden Inter, Erick Thohir, sebelumnya sudah menyatakan bahwa ia akan bersabar dan tetap memberikan dukungannya pada Mazzarri. Namun menurut kabar dari Corriere dello Sport, kesabaran pengusaha asal Indonesia itu sudah menipis.

Media Italia itu meyakini bahwa Thohir kini sudah memberikan ultimatum pada Mazzarri. Ia meminta eks pelatih Napoli itu untuk menghasilkan setidaknya enam poin di tiga laga berikutnya melawan AC Milan, AS Roma dan Udinese. Selain itu, Thohir juga disebut menegaskan pada Mazzarri bahwa kekalahan di laga lawan Milan akan membuat hampir pasti kehilangan pekerjaannya di klub tersebut.

Lalu, jika ternyata Mazzari bisa memenuhi target tersebut, masih ada hal lain yang bisa membuatnya terdepak dari skuat La Beneamata tersebut. Ia akan dilengeserkan oleh Thohir apabila gagal membuat Inter lolos ke Eropa musim depan. [initial]

 (foti/dim)