Kalinic Kesulitan Beradaptasi, Milan Indikasikan Beli Striker Baru

Kalinic Kesulitan Beradaptasi, Milan Indikasikan Beli Striker Baru
Nikola Kalinic (c) AFP

Bola.net - - CEO AC Milan Marco Fassone mengakui bahwa Nikola Kalinic kesulitan beradaptasi di San Siro dan ia mengisyaratkan klub akan mencari striker baru musim panas ini.

Kalinic didatangkan dari Fiorentina pada musim panas lalu. Ia dicomot dengan status pinjaman dengan kewajiban untuk membelinya seharga sekitar 25 juta Euro.

Sayangnya penampilan striker asal Kroasia itu tak sesuai ekspektasi. Dari 31 pertandingan di Serie A ia hanya bisa mencetak enam gol saja.

Kalinic pun gagal mengatrol produktivitas tim. Selama semusim pasukan Gennaro Gattuso itu hanya bisa mencetak 56 gol saja. Jumlah itu bahkan kalah jauh dari Lazio, yang mengemas 89 gol, yang duduk di posisi lima.

Masalah ini pun mendapat perhatian serius dari Fassone. Sebelumnya ia sudah mengaku akan mendatangkan sekitar tiga pemain baru yang berpengalaman, dan salah satunya kemungkinan besar adalah seorang striker.

"Area lini serang adalah salah satu bidang yang pasti kami benahi," Fassone mengonfirmasi di Radio Anch’io Sport.

“Kami belum mencetak cukup gol dan itu jelas bagi semua orang. Saya tidak akan membuat janji apa pun, tetapi saya tahu bahwa ketika Anda berbicara tentang sejarah Milan, Anda berbicara tentang penyerang-penyerang hebat," serunya.

“Kalinic adalah pemain yang selalu mencetak gol, tetapi ia sulit beradaptasi, meskipun ia mengalami peningkatan dalam beberapa pertandingan terakhir," ujarnya.

Namun saat ditanya apakah dalam daftar pemain incaran ada nama-nama beken macam Mario Mandzukic atau Karim Benzema, Fassone menyangkalnya. “Mandzukic atau Benzema? Tidak ada apa pun pada para pemain itu," tegasnya.