Kalau Bisa, Skriniar Mau Ambil Suso Dari Milan

Kalau Bisa, Skriniar Mau Ambil Suso Dari Milan
Suso (c) SI

Bola.net - - AC Milan dan Inter Milan akan bertanding di San Siro pada giornata 27 Serie A 2017/18, Senin (05/3). Bek Nerazzurri Milan Skriniar menyebut satu nama yang dia anggap sebagai pemain paling penting di kubu rival sekota.

Pemain tersebut adalah . Dia sudah mengemas enam gol dan empat assist dalam 24 penampilan di Serie A musim ini.

Kata Skriniar, kalau bisa, dia ingin mengambil Suso dari Milan.

"Kalau bisa, saya akan ambil Suso dari Rossoneri. Dia adalah pemain kunci mereka," kata Skriniar kepada La Gazzetta dello Sport.

Suso memang salah satu pemain terbaik Milan musim ini. Di Serie A, dia rata-rata merancang 2,4 operan berpeluang gol per laga.

Selain itu, Suso juga mencatatkan rata-rata tiga tembakan di setiap pertandingan.