Kaka Akui Tak Mendengar Ejekan Rasial Spolli Kepada Balotelli

Kaka Akui Tak Mendengar Ejekan Rasial Spolli Kepada Balotelli
Nicolas Spolli dan Mario Ballotelli terlibat ketegangan (c) trib
Bola.net - Sebuah insiden kontroversial terjadi dalam laga antara Catania melawan AC Milan di Angelo Massimino kemarin (01/12). Dalam laga yang berakhir dengan kemenangan 3-1 bagi tim tamu tersebut, striker Rossoneri, Mario Balotelli sempat terlibat ketegangan dengan bek Elefanti, Nicolas Spolli.

Setelah keduanya terlibat sebuah benturan, Balotelli nampak menghampiri Spolli dengan wajah murka. Pemain keturunan Ghana itu menganggap bahwa Spolli telah melontarkan makian rasial kepada dirinya.

Menanggapi hal tersebut, Kaka sebagai orang terdekat dari lokasi kejadian sekaligus menjadi rekan pertama yang mencoba menenangkan Balotelli, mengakui dirinya tidak mendengar dengan jelas apa yang dikatakan Spolli.

"Saya tak mengetahui pasti apa yang Spolli katakan kepada Mario. Saya melihat Mario sangat marah, jadi saya mencoba menenangkan dirinya dan mengatakan bahwa keberadaannya dibutuhkan oleh tim," ungkap pemain asal Brasil tersebut.

"Ia telah kembali mencetak gol lagi bagi kami, jadi mungkin setelah ini ia bisa sedikit mengurangi ketegangannya."

Allenatore Massimiliano Allegri sendiri tak mau ambil resiko dan menarik keluar Balotelli untuk digantikan Alessandro Matri. Hingga saat ini belum ada keterangan lebih lanjut dari otoritas berwenang Serie A terkait dugaan pelecehan rasial yang dilakukan Spolli.[initial]

 (gds/mri)