
Bola.net - Juventus bisa mengunci gelar juara Serie A musim ini jika bisa mengalahkan Sampdoria di Turin, Senin (27/7/2020) dini hari WIB nanti. Pertandingan ini sangat penting untuk Si Nyonya Tua.
Pasukan Maurizio Sarri tampil inkonsisten beberapa pekan terakhir. Sejak sepak bola dilanjutkan kembali, Juve hanya bisa memetik lima kemenangan dari sembilan pertandingan.
Kendati demikian, Juve masih terlalu tangguh untuk rival-rival mereka. Dengan tambahan 3 poin, Juve bisa mengunci Scudetto Serie A ke-9 beruntun mereka.
Advertisement
Sampdoria, di sisi lain, tidak mempertaruhkan apa pun pada pertandingan ini. Justru karena itulah mereka bakal berbahaya.
Untuk itu, inilah 5 alasan Juve bisa tersandung lagi ketika menjamu Sampdoria pada pekan ke-36 Serie A 2019/20 nanti:
Laju buruk
Entah mengapa, Juve gagal mencapai level terbaiknya pada beberapa pertandingan terakhir. Bencana ini dimulai dari kekalahan 2-4 dari AC Milan, awal bulan Juli ini.
Setelahnya, Juve hanya bisa bermain imbang 2-2 dengan Atalanta dan 3-3 dengan Sassuolo. Mereka sempat bangkit dengan mengalahkan Lazio 2-1, tapi justru kalah 1-2 ketika menyambangi Udinese pada laga berikutnya.
Kini, Sampdoria bakal jadi rintangan Juve berikutnya. Trofi sudah di depan mata, mereka hanya perlu satu kemenangan lagi. Namun, jika tampil buruk seperti saat dikalahkan Udinese, Juve sepertinya harus menunda pesta juara mereka lagi.
Kelemahan lini belakang
Masih menyinggung kekalahan dari Udinese kemarin. Setelah pertandingan tersebut, kelemahan lini pertahanan Juve terpampang nyata.
Statistik membuktikan bahwa lini belakang Juve musim ini adalah yang paling buruk dalam beberapa tahun terakhir. Kombinasi Matthijs de Ligt dan Danielle Rugani jadi titik lemah.
Untungnya Leonardo Bonucci dipastikan bisa kembali bermain pada pertandingan ini. Setidaknya pertahanan Juve bisa tampil lebih tenang, tapi bukan berarti masalah mereka selesai dengan sendirinya.
Andai benar kalah dari Sampdoria, pertahanan Juve bakal jadi penyebab utamanya.
Taktik Sarri
Sudah menjadi rahasia umum bahwa Maurizio Sarri adalah tipe pelatih yang meminta pemain menyesuaikan diri dengan taktik, bukan menyesuaikan taktiknya dengan komposisi pemain yang ada.
Musim ini adalah musim pertama Sarri sebagai pelatih Juventus, yang jelas belum berjalan sesuai harapan. Dia adalah tipe pelatih yang membutuhkan pemain spesifik untuk menjalankan taktik dengan baik di lapangan, masalahnya pemain seperti itu tidak ada dalam skuad Juve sekarang.
Sarri juga beberapa kali dikritik karena keputusan mencadangkan Paulo Dybala. Fans Juve merasa yakin Dybala bisa bermain bareng Cristiano Ronaldo, tapi Sarri beberapa kali sengaja menghindari kombinasi tersebut.
Kejutan Sampdoria
Ditangani Claudio Ranieri, Sampdoria mulai menemukan permainan terbaik mereka. Kini sudah aman dari cengkraman degradasi, mereka bisa bermain lepas kala menyambangi markas Juve nanti.
Terlepas dari kekalahan pada pertandingan terakhir (1-2 dari Genoa), Sampdoria sebenarnya bermain baik sejak awal Juli ini.
Mereka cenderung menang saat melawan tim yang selevel atau lebih rendah, meski selalu kalah ketika menghadapi tim papan atas.
Sampdoria juga punya Morten Thorsby, gelandang yang harus diperhatikan Juve. Lalu masih ada Fabio Quagliarella yang punya insting gol tajam.
Seharusnya menang
Dilihat dari sisi mana pun, Juve seharusnya bisa memetik kemenangan dengan mudah. Terlebih karena mereka bermain di kandang sendiri, dengan rekor apik yang nyaris tak terkalahkan.
Namun, justru karena diharapkan menang inilah Juve bisa kehilangan fokus. Musim ini Juve tidak setangguh musim-musim sebelumnya, mungkin karena gangguan Inter Milan dan Atalanta di puncak klasemen.
Mentalitas pemain Juve bakal jadi penentu. Mereka tahu tak boleh terpeleset, sebab kemenangan bakal mengantar mereka ke trofi juara musim ini.
Data-Fakta
Perkiraan susunan pemain
Juventus: Szczesny; Cuadrado, Bonucci, De Ligt, Sandro; Matuidi, Bentancur, Rabiot; Bernardeschi, Dybala, Ronaldo
Sampdoria: Audero; Bereszynski, Yoshida, Chabot, Augello; Jankto, Depaoli, Thorsby, Linetty; Gabbiadini, Quagliarella
Performa 5 pertandingan terakhir
Juventus: LDDWL
Sampdoria: LWWWL
Baca ini juga ya!
- Besar dan Gesit, Inter Milan Punya Striker Bergaya American Football
- Cantiknya Pujaan Hati Bek Juventus Daniele Rugani
- Jadwal Pertandingan AS Roma vs Fiorentina Hari Ini
- Jadwal Pertandingan Serie A Juventus vs Sampdoria Hari Ini
- Inter Milan Menggoda, Lionel Messi Punya 2 Alasan untuk Tinggalkan Barcelona
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 25 Juli 2020 10:04
-
Liga Italia 25 Juli 2020 10:03
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...