Juventus vs AC Milan: Bianconeri Lebih Berpeluang

Juventus vs AC Milan: Bianconeri Lebih Berpeluang
Serie A, Juventus vs AC Milan (c) Bola.net

Bola.net - Juventus akan menghadapi AC Milan pada laga lanjutan Serie A musim 2020/2021. Laga ini akan dihelat di Allianz Stadium Turin, Senin (10/05) dini hari WIB.

Saat ini, kedua tim tersebut berada di papan atas klasemen sementara Serie A. Juventus berada di peringkat keempat, dengan koleksi 69 poin dari 34 laga. Sementara, AC Milan berada di posisi lima, dengan raihan 69 angka dari 34 pertandingan.

Status kedua tim yang sama-sama berada di papan atas ini menjadikan laga kedua tim mapan asal Italia tersebut dipastikan bakal berlangsung sengit. Selain itu, kedua tim sama-sama memiliki misi khusus pada laga ini.

Juventus bertekad meraih kemenangan demi mengamankan posisi mereka di zona Liga Champions. Sementara, Milan pun berusaha meraih tiga angka demi menyodok masuk ke zona tersebut.

Jelang laga panas ini, ada sejumlah catatan performa kedua klub tersebut sejauh ini. Apa saja catatan-catatan tersebut? Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Benteng Kukuh Bianconeri

Benteng Kukuh Bianconeri

Juventus (c) AP Photo

Ada satu atribut yang lekat dengan Juventus sepanjang musim ini. Bianconeri merupakan tim yang paling pelit memberi peluang lawan untuk mencetak gol. Dalam catatan Understat, Juventus memiliki nilai expected goals against (xGA) sebesar 32,46.

Sementara, sejauh ini, Juventus sendiri baru kebobolan 31 gol, nomor dua paling sedikit di Serie A. Catatan ini menunjukkan bahwa performa lini pertahanan Bianconeri musim ini sangat ciamik.

Untuk lini penyerangan, Bianconeri sendiri merupakan tim yang memiliki kualitas peluang paling tinggi di Serie A sejauh ini. Menurut Understat, nilai expected goals Juventus saat ini adalah 74,26.

Namun, menciptakan peluang dan menuntaskannya merupakan hal yang sangat berbeda. Ini pula yang dialami Juventus. Sejauh ini, skuad besutan Andrea Pirlo tersebut baru mencetak 67 gol. Lebih kecilnya raihan gol Juventus ketimbang peluang yang mereka miliki ini menunjukkan bahwa lini serang Bianconeri masih belum tampil sesuai harapan.

2 dari 3 halaman

Tak Sebaik Juventus

Tak Sebaik Juventus

AC Milan (c) AP Photo

Sementara itu, performa Milan sendiri sejatinya tak sebagus Juventus. Untuk urusan pertahanan, Rossoneri tak sepelit Juventus dalam memberi kesempatan lawan menciptakan peluang ke pertahanan mereka.

Laman Understat mencatat bahwa Milan memiliki nilai xGA sebesar 45,83. Nilai ini membuat mereka menempati peringkat ketujuh dalam daftar tim-tim Serie A yang paling jarang memberi peluang kepada lawan.

Memang, sejauh ini, gawang Milan baru kebobolan 41 gol, lebih kecil dari nilai xGA mereka. Namun, hal ini lebih kepada masih sayangnya dewi fortuna kepada anak asuh Stefano Pioli ini.

Untuk urusan penyerangan, Milan sendiri cuma berada di peringkat lima dalam daftar tim-tim Serie A dengan kualitas peluang tertinggi sejauh ini. Laman Understat menunjukkan bahwa Rossoneri memiliki nilai xG sebesar 66,04.

Sama dengan Juventus, Milan sendiri juga tak terlalu bagus dalam memanfaatkan peluang yang mereka miliki. Dari peluang-peluang bernilai xG 66,04, Rossoneri hanya mampu mencetak 62 gol.

3 dari 3 halaman

Peluang Bianconeri Terbuka

Peluang Bianconeri Terbuka

Juventus (c) AP Photo

Dari catatan performa kedua tim tersebut, Bianconeri bisa disebut lebih berpeluang untuk meraih poin pada laga ini ketimbang AC Milan. Terlebih lagi, laga ini dihelat di kandang mereka sendiri.

Selain itu, dari catatan sepuluh perjumpaan terakhir mereka, Juventus unggul mutlak dari Milan. Mereka meraih tujuh kemenangan, dua kali imbang, dan hanya sekali kalah dari Rossoneri. Salah satu kemenangan Juventus dari AC Milan ini terjadi pada perjumpaan terakhir mereka. Dalam laga pekan ke-16 Serie A 2020/2021 ini, Juventus menang 3-1 dari AC Milan.

Pelatih Juventus, Andrea Pirlo, pun memiliki catatan apik kala berhadapan dengan nakhoda Milan, Stefano Pioli. Dari sekali persuaan mereka, Pirlo sukses mengungguli seniornya tersebut. Bisa jadi, pada persuaan kedua, dini hari nanti, Pirlo akan memperpanjang catatan apiknya tersebut.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)