Juventus Ungguli Liverpool Untuk Tevez?

Juventus Ungguli Liverpool Untuk Tevez?
Carlos Tevez. © AFP
Bola.net - Juventus dilaporkan berhasil mengalahkan Liverpool, dalam perburuan striker Manchester City; Carlos Tevez pada bursa musim panas mendatang.

Sisa kontrak penyerang asal Argentina ini bersama The Citizens berakhir tahun depan, dan tampaknya Tevez tak berminat memperpanjang kontraknya serta mencari pengalaman baru.

The Reds memang juga kepincut memakai jasa Tevez, namun La Vecchia Signora dikabarkan telah menemui persetujuan dengan pihak ManCity pada angka €8 juta Euro.

Sport Mediaset bahkan mengklaim Juve dan Tevez mencapai kesepakatan personal, dan akan menerima kontrak berdurasi empat tahun. Mantan pemain West Ham tersebut juga diiming-imingi bonus besar di tiap tahunnya oleh pihak manajemen Bianconeri.[initial]

EA Sports Segera Rilis FIFA 14 (mdst/rdt)