
Bola.net - - Raksasa Serie A, Juventus dikabarkan menjadi tim yang memiliki peluang paling besar untuk memboyong gelandang Aaron Ramsey dari Arsenal.
Kontrak Ramsey bersama Arsenal akan habis pada penghujung musim ini dan hingga kini belum ada kontrak baru yang disepakati oleh kedua belah pihak.
Artinya, Ramsey bisa pindah dengan status bebas transfer alias gratis pada musim panas mendatang. Gelandang asal Wales itu bahkan sudah bisa bernegosiasi dengan klub luar Inggris mulai Januari besok.
Advertisement
Merapat ke Juventus
Sebelumnya Inter Milan kabarnya mencoba mendekati Ramsey. Namun kubu Nerazzurri diklaim keberatan dengan permintaan gaji yang diajukan Ramsey. Gaji yang diinginkan Ramsey bahkan melebihi angka yang diajukan kubu Inter untuk memperpanjang kontrak bintang mereka, Mauro Icardi.
Klub kaya raya Prancis, PSG sempat disebut-sebut menjadi salah satu klub peminat Ramsey. Namun pemain yang bakal genap berusia 28 tahun pada 26 Desember besok itu diyakini tak terlalu berminat hijrah ke Paris.
Dilansir Sky Sport Italia, kubu Juventus pun kini paling difavoritkan bisa mendapat tanda tangan Ramsey. Meski demikian, Bianconeri tak bakal bersedia membayar kepada Arsenal untuk bisa mendapat Ramsey lebih cepat, yakni pada Januari besok.
Alasan Hengkang
Ramsey sudah membela Arsenal sejak 2008 silam. Pemain didikan akademi Cardiff City itu hingga kini sudah tampil sebanyak 350 kali bagi The Gunners.
Meski sudah satu dekade berseragam Arsenal, Ramsey akhirnya memutuskan untuk hengkang dari Emirates Stadium setelah tidak mencapai kata sepakat mengenai nominal kontraknya di London Utara.
Ramsey kabarnya ingin menjadi salah satu pemain termahal di Arsenal. Ia ingin gaji sekitar 300 ribu pounds per pekan di skuat Unai Emery. Angka inilah yang tak bisa disanggupi kubu Arsenal.
Video Menarik
Berita video Pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy, pernah mengungkapkan dirinya ditolak klub Skotlandia, Clyde FC.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 22 Desember 2018 19:12
-
Liga Italia 22 Desember 2018 13:30
-
Liga Italia 22 Desember 2018 11:20
-
Liga Inggris 22 Desember 2018 10:30
-
Liga Italia 22 Desember 2018 06:00
Bentancur Cerita Soal Ketakutan Membela Juventus dan Awal Pertemuan dengan Ronaldo
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...