Juventus Tawar Keita Balde 20 Juta Euro

Juventus Tawar Keita Balde 20 Juta Euro
Keita Balde Diao (c) ist

Bola.net - - Juventus dilaporkan telah memberikan tawaran senilai 20 juta euro kepada Lazio untuk Keita Balde Diao setelah Inter Milan mencoba memasukkan nama Eder dalam bagian dari kesepakatan pertukaran pemain.

Hari ini, direktur Juventus, Giuseppe Marotta telah mengkonfirmasi bahwa pihaknya telah membuat tawaran resmi kepada Lazio untuk Keita.

Pemain internasional Senegal tersebut akan habis kontraknya pada 2018 mendatang, dan telah menolak untuk menandatangani kontrak baru yang ditawarkan Biancocelesti.

Dan menurut laporan dari Sky Sport Italia, tawaran yang dilayangkan Juventus adalah senilai 20 juta euro, dan harga yang diminta Lazio sendiri adalah 25 juta euro.

Sementara itu, Sportitalia mengklaim bahwa Inter Milan mencoba untuk memasukkan nama Eder sebagai bagian dari kesepakatan yang mereka tawarkan pada Lazio. Namun Eder kabarnya menolak untuk menjadi bagian dari transfer itu.