Juventus Sudah Tutup Pintu Untuk Schick dan Keita Balde

Juventus Sudah Tutup Pintu Untuk Schick dan Keita Balde
Patrik Schick (c) AFP

Bola.net - - Manajer umum Giuseppe Marotta menegaskan bahwa Juventus tak akan mendatangkan Keita Balde Diao atau Patrik Schick pada musim panas ini.

Nama penyerang Lazio, Keita Balde absen dari sesi latihan tim saat dia mencoba untuk memaksakan transfernya ke Juventus. Namun transfer tersebut tak terwujud karena soal harga yang diminta Lazio dinilai terlalu tinggi hingga akhirnya Juventus mencabut minat mereka.

Schick, sementara itu, sudah nyaris bergabung dengan Juventus pada awal musim panas ini dari Sampdoria sebelum dia gagal dalam tes medis. Namun beberapa waktu lalu ada rumor bahwa Juventus menghidupkan kembali minat mereka pada penyerang Republik Ceko itu.

"Keita adalah topik yang sudah ditutup, sama seperti Schick adalah topik yang sudah ditutup," ujarnya.

"Sangat mudah bagi anda (media) untuk mengatakan Milan, Juventus atau Roma, tapi bagi kami ini adalah topik yang sudah ditutup," sambungnya.

Sementara itu dia juga tak memungkiri bahwa masih ada kemungkinan mereka mendatangkan pemain baru. Satu nama yang santer adalah bek Ezequiel Garay.

"Kami baik sebagaimana kami, mungkin akan ada beberapa peluang untuk mendatangkan pemain baru. Ezequiel Garay? Dia pemain top, tapi ini sulit," tandasnya.