Juventus Sudah Restui Zaza Gabung Wolfsburg

Juventus Sudah Restui Zaza Gabung Wolfsburg
Simone Zaza (c) AFP
- Juventus sudah menyetujui proposal transfer yang sudah dilayangkan oleh Wolfsburg kepada salah satu pemain yang mereka miliki yakni Simone Zaza. Penyerang internasional Italia ini selangkah lagi akan bergabung dengan klub asal Jerman.


Sebelumnya, Wolfsburg dikabarkan sudah melayangkan proposal senilai 30 juta euro kepada Juventus untuk bisa mendapatkan jasa Zaza. Tawaran ini sudah masuk dalam agenda kerja Giuseppe Marotta selaku direktur olahraga klub.


Setelah dirundingkan dalam internal klub, Tuttosport melaporkan bahwa Juventus telah menerima tawaran tersebut. Dan, penyerang berkepala plontos ini akan segera menuju Bundesliga dalam waktu dekat ini.


Bersama Wolfsburg, Zaza akan mendapatkan gaji senilai tiga juta euro untuk setiap musimnya. Ia juga sudah dijanjikan akan mendapatkan posisi sebagai penyerang utama. Sesuatu yang tidak didapatkannya saat membela Juventus.


Sejatinya, Wolfsburg bukanlah satu-satunya klub yang ingin mendapatkan jasa Zaza. Klub Premier League, West Ham juga punya niat yang sama. Bahkan The Hammers memberikan harga yang lebih mahal, 33 juta euro. Namun, Zaza lebih memilih untuk bergabung dengan Wolfsburg. [initial]


 (tut/asa)