Juventus Segera Umumkan Kontrak Baru Paulo Dybala

Juventus Segera Umumkan Kontrak Baru Paulo Dybala
Jersey kandang Juventus 2020/21 (c) Juventus

Bola.net - Teka-teki mengenai kontrak baru Paulo Dybala akan segera berakhir. Juventus diberitakan akan segera mengumumkan kontrak pemain asal Argentina tersebut.

Musim lalu, ada spekulasi mengenai masa depan Paulo Dybala. Setelah Maurizio Sarri, pelatih Juventus musim lalu sempat tidak memasukkannya dalam rencananya.

Namun sang penyerang tampil apik bersama Juventus musim lalu. Sehingga Maurizio Sarri ingin mempertahankannya.

Tuttosport mengklaim bahwa meski Sarri pergi, Juventus masih ingin mempertahankan Dybala. Sang striker kabarnya akan segera meneken kontrak baru di Turin.

Simak situasi transfer Dybala selengkapnya di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Pemain Kunci

Menurut laporan tersebut, Andrea Pirlo sudah menginstruksikan manajemen Juventus untuk memperpanjang kontrak Dybala.

Bagi Pirlo, penyerang asal Argentina itu merupakan pemain yang krusial. Ia berencana menjadikan Pirlo sebagai penyerang kuncinya di musim depan.

Jadi proses negosiasi kontrak yang sempat terhenti dilanjutkan kembali.

2 dari 3 halaman

Segera Selesai

Menurut laporan tersebut, proses negosiasi kontrak Dybala sudah hampir selesai.

Kedua pihak sudah menyepakati sebagian besar kontrak tersebut. Meski mereka masih membahas beberapa detail kontrak itu.

Jadi dalam waktu dekat kontrak baru itu dikabarkan akan segera diumumkan ke publik.

3 dari 3 halaman

Laga Perdana

Juventus akan melakoni laga perdana mereka di Serie A pada tanggal 21 September mendatang.

Si Nyonya Tua akan menghadapi Sampdoria di Allianz Arena Turin.

(Tuttosport)