Juventus Resmi Dapatkan Pemain Muda PSV Eindhoven

Juventus Resmi Dapatkan Pemain Muda PSV Eindhoven
Massimiliano Allegri (c) AFP

Bola.net - - Juventus sukses menggaet pemain muda PSV Eindhoven, Leandro Fernandes. Pemain 18 tahun tersebut tidak akan langsung bermain di tim senior melainkan akan masuk dalam tim Juventus Primavera.

Setelah dinyatakan sebagai pemain Bianconeri, Leandro rencananya akan langsung dipinjamkan ke Sassuolo. Namun akhirnya ia bergabung dengan tim muda Juve.

Tidak diketahui berapa lama kontrak yang didapatkan Leandro. Ia datang ke Juventus dengan harga 500 ribu euro.

Pemain yang berposisi sebagai gelandang ini sudah bergabung dengan PSV sejak 2013. Sebelumnya ia bermain di N.E.C. Pernah juga bergabung dengan akademi Quick 1888.

Leandro belum pernah menjalani debutnya bersama tim senior PSV. Namun ia sudah masuk dalam timnas Belanda mulai dari level U-15 hingga U-18 di mana ia mengumpulkan dua gol di berbagai level tersebut.