
Bola.net - Daftar peminat Antonio Rudiger di bulan Januari nanti semakin bertambah panjang. Setelah juara bertahan Serie A, Juventus dilaporkan tertarik untuk memboyong bek Chelsea tersebut.
Bek berusia 27 tahun itu dilaporkan tengah tidak bahagia di Chelsea. Setelah jam bermainnya menurun drastis di musim ini.
Pemain Timnas Jerman itu dilaporkan mulai mencari klub baru untuknya. Ia ingin pindah begitu bursa transfer musim dingin dibuka.
Advertisement
Calciomercato mengklaim Rudiger berpotensi melanjutkan karirnya di Italia. Setelah Juventus tertarik menggunakan jasanya.
Mengapa Juventus tertarik merekrut Rudiger? Simak informasinya di bawah ini.
Peremajaan Lini Pertahanan
Menurut laporan tersebut, Juventus saat ini mulai mencoba untuk meremajakan lini pertahanan mereka.
Ini dikarenakan lini pertahanan mereka saat ini terdapat beberapa bek yang sudah cukup berumur. Seperti Giorgio Chiellini dan Leonardo Bonucci.
Itulah mengapa Juventus mulai berburu bek tengah yang bisa menggantikan peran mereka.
Bek Berpengalaman
Menurut laporan tersebut, Andrea Pirlo sangat tertarik untuk mendatangkan Rudiger ke Turin.
Ada beberapa pertimbangan mengapa mereka meminati Rudiger. Yang pertama karena sang bek memiliki kemampuan yang di atas rata-rata.
Yang kedua karena sang bek sudah pernah bermain di Serie A sebelumnya sehingga ia diyakini tidak akan kesulitan beradaptasi dengan tempo permainan Serie A.
Mahar Transfer
Chelsea diberitakan sudah membuka diri untuk menjual Rudiger.
Mereka mematok sekitar 18 juta Euro saja untuk eks pemain AS Roma tersebut.
(Calciomercato)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 9 Desember 2020 15:42
-
Liga Champions 9 Desember 2020 08:00
Chelsea Imbang, Kepa Arrizabalaga Kembali Jadi Sasaran Kritik Warganet
-
Open Play 9 Desember 2020 07:03
-
Liga Champions 9 Desember 2020 06:28
Chelsea Hanya Bermain Seri Melawan Krasnodar, Tapi Lampard Tetap Bahagia
-
Liga Champions 9 Desember 2020 05:56
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 09:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:58
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...