
Bola.net - Raksasa Serie A, Juventus akhirnya memastikan bahwa bek andalan mereka, Matthijs de Ligt harus absen selama tiga bulan ke depan.
Kepastian ini didapat setelah De Ligt sukses menjalani operasi bahu pada Rabu (12/8/2020). Operasi ini memang harusnya sudah dilakukan sejak November 2019 lalu.
Setelah sempat tertunda akibat padatnya jadwal serta krisis di lini pertahanan Juventus, De Ligt baru bisa melakukan operasi usai berakhirnya musim 2019/20 Juventus.
Advertisement
Pengumuman Juventus
Juventus mengumumkan bahwa operasi baru De Liga dilakukan di klinik UPMV Salvator Mundi yang terletak di ibu kota Italia, Roma.
Operasi ini berjalan sukses dan membuat De Ligt kini harus menepi dari lapangan hijau untuk menjalani pemulihan selama kurang lebih tiga bulan.
Artinya, De Ligt baru akan bisa tampil bersama tim asuhan Andrea Pirlo mulai pertengahan November mendatang.
Era Baru Juventus
Musim depan bakal menjadi era baru bagi Juventus menyusul adanya pergantian di kursi pelatih. Manajemen Bianconeri memecat Maurizio Sarri usai gagal di Liga Champions.
Sebagai pengganti, secara mengejutkan Juventus menunjuk mantan pemain mereka, Andrea Pirlo yang sejatinya masih miskin pengalaman di dunia kepelatihan.
Meski sukses menjadi juara Serie A, akan tetapi kegagalan di pentas Eropa dan pergantian pelatih diyakini bakal membuat Juventus melakukan bongkar pasang skuad yang cukup signifikan pada musim panas ini.
Sumber: Juventus FC
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 12 Agustus 2020 21:30
-
Liga Italia 12 Agustus 2020 20:09
Mantan Pemain Juventus dan Arsenal, Stephan Lichsteiner Resmi Gantung Sepatu
-
Liga Italia 12 Agustus 2020 18:40
Perkuat Lini Serang, Andrea Pirlo Impor Winger dari Inggris?
-
Liga Champions 12 Agustus 2020 18:29
Bos Atalanta Terkejut Juventus Terpental Lebih Cepat di Liga Champions
-
Liga Italia 12 Agustus 2020 16:40
Mau Alexandre Lacazette, Juventus Harus Tumbalkan Satu dari Tiga Pemain Ini
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:59
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:58
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:57
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:56
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:46
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...