Juventus Mulai Ragu Datangkan Paul Pogba?

Juventus Mulai Ragu Datangkan Paul Pogba?
Ekspresi gelandang Manchester United, Paul Pogba, setelah melanggar pemain Arsenal, Hector Bellerin, dalam laga lanjutan Premier League hari Minggu (1/11/2020). (c) AP Photo

Bola.net - Spekulasi masa depan Paul Pogba memasuki babak baru. Juventus dilaporkan mulai ragu untuk mendatangkan gelandang Manchester United tersebut.

Beberapa bulan terakhir, ada banyak spekulasi mengenai masa depan Paul Pogba. Sang gelandang dilaporkan ingin mencari tantangan baru setelah empat tahun membela Setan Merah.

Sejauh ini ada beberapa klub yang dilaporkan menaruh minat terhadap Pogba. Salah satunya adalah mantan klubnya, Juventus.

Namun Calciomercato mengklaim bahwa situasi terbaru Pogba dan Juventus berubah. Si Nyonya Tua mulai ragu untuk memulangkan Pogba.

Simak situasi transfer Pogba di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Faktor Performa

Menurut laporan tersebut, pihak Juventus mulai ragu merekrut Pogba karena performanya yang menurun.

Mereka menilai performa Pogba terus merosot dari hari ke hari. Mereka takut sang pemain bakal flop di Juventus.

Jadi pihak Juventus masih belum yakin apakah mereka akan menawar sang gelandang di musim panas nanti.

2 dari 3 halaman

Perpanjang Kontrak

Menurut laporan tersebut, Manchester United juga punya rencana untuk Pogba.

Ole Gunnar Solskjaer dikabarkan masih percaya terhadap Pogba. Ia yakin sang gelandang bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya.

Itulah mengapa Solskjaer ingin manajemen MU untuk menambah kontrak sang gelandang.