Juventus Kalah Lawan Inter, Allegri: Sudah Main Bagus

Juventus Kalah Lawan Inter, Allegri: Sudah Main Bagus
Pelatih Juventus Massimiliano Allegri. (c) AP Photo

Bola.net - Pelatih Juventus Massimiliano Allegri menyesali kekalahan timnya dari Inter Milan di Piala Super Italia. Kendati demikian, dia menyebut timnya sudah bermain bagus dalam pertandingan ini.

Juventus berhadapan dengan Inter di Giuseppe Meazza, Kamis (13/1/2022) dini hari WIB. Tuan rumah memenangkan pertandingan ini dengan skor 2-1.

Juventus sempat unggul lebih dulu melalui sundulan Weston McKennie. Namun, Inter berhasil menyamakan kedudukan melalui tendangan penalti Lautaro Martinez.

Inter memastikan kemenangan berkat gol Alexis Sanchez pada menit akhir babak tambahan. Gol tersebut bermula dari kesalahan bek Juventus Alex Sandro di dalam kotak penalti.

1 dari 3 halaman

Kekalahan Juventus

Allegri tentu saja tidak puas dengan hasil yang didapat timnya saat menghadapi Inter Milan.

“Itu laga sesungguhnya, ujian yang bagus untuk melihat menilai level kami. Sayangnya, sepak bola terkadang terasa seperti diciptakan oleh Iblis,” kata Allegri kepada Sport Mediaset.

2 dari 3 halaman

Sudah Main Bagus

Meski kalah, Allegri bisa melihat sisi positif dari penampilan anak asuhnya. Menurutnya, mereka sudah bermain cukup bagus dalam pertandingan tersebut.

"Kami membuat kesalahan naif lima detik menjelang akhir pertandingan, tetapi kami menciptakan beberapa peluang melawan tim terkuat di Italia, dan membatasi Inter," tambahnya.

"Kami kesulitan selama 10 menit pertama, tetapi lalu bermain bagus."