Juventus Ingin Tukar De Ceglie Dengan Zuniga

Juventus Ingin Tukar De Ceglie Dengan Zuniga
Juan Zuniga. © AFP
Bola.net - La Vecchia Signora berencana mencantumkan Paolo De Ceglie di dalam proposal transfer untuk winger Timnas Kolombia; Juan Zuniga.

Presiden Napoli Aurelio De Laurentis mematok harga €10 juta Euro bagi siapa saja yang berminat memakai jasa Zuniga. Namun, Juventus mengaku keberatan dengan harga yang diminta dan menawarkan De Ceglie di dalam kesepakatan.

Meski begitu, harian Gazzetta dello Sport melaporkan bahwa direktur umum Juve Giuseppe Marotta telah mencapai kesepakatan personal dengan Zuniga. Tetapi harga tinggi yang dipatok i Partenopei membuat nego transfer berjalan alot.

Jika transfer itu terealisasi, maka Zuniga menjadi pemain ketiga yang akan dilepas Napoli menjelang kompetisi 2013-14, setelah Edinson Cavani yang merapat ke PSG.[initial]

SuperbArt - Poster Peraih Ballon d'Or Dalam Grafis

Editorial - 10 Pesepakbola Wanita Terbaik Sepanjang Sejarah

Foto: Protes Warga Brasil Saat Piala Konfederasi

GAMERS - Konami Rilis Screenshots Terbaru PES 2014 (gds/rdt)