Juventus Incar Wonderkid Spanyol Ini

Juventus Incar Wonderkid Spanyol Ini
Ferran Torres (c) Ist

Bola.net - Klub Serie A, Juventus memiliki target anyar untuk memperkuat tim mereka. Si Nyonya Tua diberitakan ingin mendatangkan wonderkid Valencia, Ferran Torres.

Juventus memang dirumorkan ingin mendatangkan pemain sayap baru. Mereka ingin merekrut winger-winger muda berbakat untuk meregenerasi sektor sayap mereka yang dipenuhi pemain tua.

Beberapa nama winger top Eropa dikaitkan dengan Juventus. Namun tim asal Turin itu belum menentukan pemain mana yang akan menjadi incaran mereka.

Calciomercato mengklaim bahwa Juventus kini memiliki target baru untuk sektor sayap mereka. Mereka diberitakan akan mengincar winger muda Valencia, Ferran Torres.

Apa yang membuat Juventus tertarik merekrut Torres? Baca informasinya di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Perkembangan Pesat

Torres merupakan produk akademi Valencia. Ia baru diorbitkan ke tim utama Valencia pada tahun 2018 kemarin.

Namun winger berusia 19 tahun itu menunjukkan performa yang impresif di sektor sayap Los Che. Ia menjadi pilihan utama di sisi kanan sayap Valencia.

Performa apik Torres diyakini akan semakin menggila di masa depan, sehingga Juventus tertarik mengamankan jasanya.

2 dari 3 halaman

Harga Mahal

Namun Juventus diberitakan harus siap keluar uang banyak untuk mendatangkan Torres.

Sang pemain sejatinya memiliki kontrak yang pendek di Valencia. Kontraknya baru akan berakhir pada tahun 2021 mendatang.

Namun ada klausul rilis sebesar 100 juta Euro di kontrak sang winger, sehingga Juventus tidak bisa dengan mudah membawanya ke Turin.

3 dari 3 halaman

Coba Tawar

Laporan tersebut mengklaim bahwa Juventus akan mulai mencoba membuka pembicaraan dengan Valencia dalam waktu dekat ini.

Mereka akan mencoba mengamankan jasa sang pemain di bulan Januari nanti.

(Calciomercato)