Juventus Diminta Tukar Vlahovic dengan Osimhen

Juventus Diminta Tukar Vlahovic dengan Osimhen
Liga Champions 2023/2024: Victor Osimhen vs kiper Matheus dalam laga Napoli vs Braga di matchday 6 Grup C (c) Alessandro Garofalo/LaPresse via AP

Bola.net - Mantan striker Juventus Alessandro Matri ingin melihat Bianconeri merekrut striker Napoli Victor Osimhen. Untuk mewujudkan itu, Juventus bisa menjual Dusan Vlahovic.

Osimhen merupakan salah satu penyerang terbaik di Italia dan Eropa saat ini. Dia menjadi top skor Serie A musim 2022/2023 lalu.

Berkat ketajamannya, Osimhen membantu Napoli meraih Scudetto pada musim lalu. Dia sudah mencetak delapan gol dan tiga assist dari 18 pertandingan musim ini.

Osimhen santer disebut bakal cabut dari Stadio Diego Armando Maradona pada akhir musim ini. Kubu Napoli kabarnya meminta 110 juta euro untuk sang pemain.

1 dari 3 halaman

Tukar Osimhen dengan Vlahovic

Osimhen sampai sejauh ini sudah dikaitkan dengan sejumlah klub papan atas Eropa. Matri bisa melihat Osimhen pergi ke Juventus.

“Saya tidak menutup kemungkinan Osimhen pergi ke Juventus," kata Matri kepada DAZN.

“Jika (Dusan) Vlahovic mengakhiri musim ini dengan baik, dia bisa dijual seharga €70 juta, sementara Matias Soule juga bisa mendatangkan keuntungan yang sangat besar.

“Pembelian ini tidak akan berkelanjutan dan jangan lupa Juve telah melakukan hal ini sebelumnya dengan Gonzalo Higuain. Mereka menghemat uang musim ini dan jika mereka lolos ke Liga Champions, mereka akan punya uang ekstra untuk dibelanjakan.”

Sumber: Tribal Football

2 dari 3 halaman

Jadwal Pertandingan Juventus Berikutnya

Pertandingan: Inter Milan vs Juventus

Kompetisi: Serie A

Venue: Giuseppe Meazza

Hari: Senin, 5 Februari 2024

Jam: 02.45 WIB