Juventus Diklaim Siap Tampung Dani Alves

Juventus Diklaim Siap Tampung Dani Alves
Dani Alves (c) AFP
Bola.net - Bek kanan 31 tahun Brasil Dani Alves dipastikan pergi dari Barcelona usai kontraknya habis pada Juni 2015. Kabar terkini di Spanyol menyebutkan bahwa Alves bisa saja bergabung dengan Juventus pada bursa Januari mendatang.

Dilansir fichajes.net, Juventus berencana mengajukan tawaran kepada Alves tengah musim nanti. Hanya saja, ada satu hal yang diperkirakan bakal membuat operasi transfer ini sulit diwujudkan.

Menurut sumber-sumber di Italia, Juventus takkan sanggup memenuhi gaji Alves yang mencapai €6 juta per tahun. Jadi, kecuali Alves bersedia dipangkas pendapatannya, dia bisa saja berlabuh di Turin.

Opsi lain bagi Alves adalah Premier League. Namun, sejauh ini, belum ada kabar ketertarikan dari klub-klub Inggris. [initial]

 (fic/gia)