Juventus dan Inter Milan Berebut Joao Cancelo

Juventus dan Inter Milan Berebut Joao Cancelo
Joao Cancelo (c) NurPhoto

Bola.net - - Dua rival di Italia, Juventus dan Inter Milan dikabarkan bersaing untuk mendapatkan tanda tangan bintang muda Valencia, Joao Cancelo di bursa transfer musim panas ini.

Dilansir Calciomercato, Juventus memang kini tengah mencari sosok bek kanan mumpuni seiring dengan rencana kepergian Dani Alves. Nama Cancelo pun masuk menjadi salah satu kandidat.

Sementara hal yang sama juga dilakukan Inter. Allenatore anyar Nerazzurri, Luciano Spalleti berhasrat memiliki bek kanan dengan kualitas di atas rata-rata musim depan.

Nama Cancelo memang menjadi salah satu komoditas terpanas di bursa transfer kali ini. Selain dua raksasa Italia, pemain 23 tahun itu juga diminati Barcelona.

Ini merupakan kali kedua Juve dan Inter bersaing mendapatkan pemain di musim panas ini. Sebelumnya kedua tim tersebut digosipkan sama-sama memburu Federico Bernardeschi.