Juventus Bersiap Datangkan Pjanic

Juventus Bersiap Datangkan Pjanic
Miralem Pjanic (c) AFP
- Juara Italia, , dikabarkan tengah mempertimbangkan untuk mendatangkan gelandang AS Roma, Miralem Pjanic, di musim panas.


Pemain Bosnia masih terikat kontrak dengan klubnya saat ini hingga musim panas 2018, namun ia sering dikabarkan memiliki klausul pelepasan kontrak bernilai 30 juta poundsterling. Hal tersebut tentu memungkinkan sosok berusia 26 tahun pindah ke tim lain dalam waktu dekat.


Miralem PjanicMiralem Pjanic


Menurut laporan La Gazzetta dello Sport, rencana transfer Juventus sudah mulai dilaksanakan dan Pjanic merupakan salah satu pemain yang diinginkan oleh Nyonya Tua. Mereka bahkan sudah mulai melakukan pendekatan sebelum Serie A musim ini berakhir.


Sang gelandang serang, yang sebelumnya juga dikaitkan dengan Barcelona, sudah mencetak 10 gol dalam 37 penampilan di musim kompetisi kali ini. [initial]


 (gaz/rer)