Juventus Akan Coba Rekrut James di Juni Mendatang

Juventus Akan Coba Rekrut James di Juni Mendatang
James Rodriguez (c) AFP

Bola.net - - disebut siap untuk mendatangkan James Rodriguez di akhir musim nanti, menurut laporan yang diturunkan oleh Corriere Dello Sport.

Pemain Kolombia sepertinya akan hengkang dari Real Madrid dalam waktu dekat, usai mengakui bahwa ia mendapatkan tawaran dari klub lain, setelah musim ini jarang mendapatkan kesempatan bermain di klub ibu kota.

James RodriguezJames Rodriguez

Manchester United dan Chelsea sudah beberapa kali dikaitkan dengan James, usai sang agen mengatakan bahwa ia tidak akan pergi di Januari, namun mereka sepertinya akan membuka negosiasi dengan Juventus di bursa transfer berikutnya.

Giuseppe Marotta, direktur Juventus, menolak untuk menutup kemungkinan klubnya mendatangkan eks Monaco dan sepertinya akan siap melakukan manuver begitu musim kompetisi berakhir nanti.