Juventus Agendakan Pertemuan Dengan Agen Matuidi

Juventus Agendakan Pertemuan Dengan Agen Matuidi
Blaise Matuidi (c) AFP

Bola.net - - Juventus dilaporkan akan membahas Blaise Matuidi dalam sebuah pertemuan dengan Mino Raiola minggu ini.

Bianconeri berada di ambang penandatanganan gelandang PSG itu pada musim panas lalu, namun klub Prancis tersebut menarik namanya di bursa transfer di menit-menit terakhir.

Dan Juventus dikabarkan masih ingin mendatangkan sang gelandang bertahan tersebut. Dan Premium Sport melaporkan bahwa sebuah pertemuan dijadwalkan pekan ini untuk membahas Matuidi.

Juventus sudah sepakat untuk bertemu dengan agennya, Mino Raiola, di Milan untuk membicarakan kontrak penyerang muda Juventus Moise Kean. Dan mereka juga ingin membicarakan Matuidi pada pertemuan tersebut.

Kontrak Matuidi dengan PSG akan berakhir pada musim panas mendatang, jadi diperkirakan kesepakatan akan tercapai di angka 20 juta euro.