
Bola.net - Sebuah pujian diberikan Paolo Montero kepada Federico Chiesa. Ia menilai sang winger sukses jadi pembeda di laga Juventus vs Monza.
Beberapa saat yang lalu, Juventus menggelar pertandingan terakhir mereka di Serie A 2023/2024. Si Nyonya Tua menjamu Monza di Allianz Stadium Turin untuk giornata ke-38 Serie A 2023/2024.
Di laga ini, Montero mengubah posisi Chiesa. Sang winger dimainkan di posisi sayap kiri pada lini serang Juventus.
Advertisement
Hasilnya, sang winger tampil gacor sepanjang laga. Ia juga mampu mencetak satu gol sehingga Juventus menang 2-0 atas tim tamu.
Simak komentar Montero terkait performa Chiesa di bawah ini.
Jadi Pembeda
Diwawancara DAZN seusai laga, Montero mengungkapkan kekagumannya pada Chiesa. Ia menilai sang winger benar-benar tampil berbahaya di laga ini.
"Chiesa menjadi pembeda bagi kami hari ini. Saya melihat langsung itu di stadion," ungkap Montero.
"Jika dia bermain dengan tempo seperti tadi, ia mampu membuaka ruang dan ia juga sangat mematikan dalam situasi satu lawan satu."
Sengaja Digeser
Pada kesempatan ini, Montero juga ditanya mengapa ia memainkan Chiesa di sisi kiri ketimbang di sisi kanan seperti saat Allegri masih jadi pelatih Juventus. Ia menilai sang winger punya potensi yang lebih mengancam di sisi kiri.
"Kami mencoba menganalisa para pemain kami. Chiesa memang bisa bermain di sisi kanan seperti saat ia masih di Fiorentina, atau di sisi kiri seperti saat ia bermain di Timnas Italia," sambung Montero.
"Pemain sepertinya bisa bermain di sisi kiri, kanan atau di tengah. Yang terpenting adalah dia mendapatkan ruang untuk melewati pemain lawan," pungkasnya.
Penutup Musim yang Manis
Kemenangan atas Monza ini menjadi penutup musim yang manis bagi Juventus.
Kemenangan ini sukses menyudahi enam laga tanpa kemenangan Si Nyonya Tua di Serie A.
Klasemen Serie A
(DAZN)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 25 Mei 2024 22:14
-
Liga Spanyol 25 Mei 2024 19:15
-
Liga Italia 25 Mei 2024 13:42
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:06
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 21:16
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 21:00
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:48
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:40
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:28
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...