Juve Prioritaskan Perpanjangan Kontrak Allegri

Juve Prioritaskan Perpanjangan Kontrak Allegri
Massimiliano Allegri (c) AFP
- General Manager , Giuseppe Marotta, menegaskan bahwa saat ini pihaknya sedang menggodok rencana perpanjangan kontrak Massimiliano Allegri.


Musim ini adalah musim kedua Allegri menjadi nahkoda bagi Juventus. Kontrak allenatore berusia 48 tahun itu akan berakhir pada 30 Juni tahun 2017 mendatang.


Dengan prestasinya yang sangat menonjol sejak ia menangani klub tersebut, wajar apabila Juve ingin terus mempertahankan pria yang sebelumnya sempat melatih AC Milan tersebut. Marotta pun mengatakan bahwa pihaknya kini sedang bekerja keras untuk menggodok semua hal yang berkaitan dengan perpanjangan kontrak Allegri.


"Perpanjangan kontrak Allegri adalah prioritas kami. Akan ada waktu dan kesempatan untuk melakukan hal tersebut," seru Marotta seperti dilansir Football Italia.


Allegri sendiri sebelumnya dikabarkan meminta klausul khusus dalam negosiasi kontrak yang akan berlangsung. Klausul tersebut yakni pasal yang secara khusus mengatur tentang pemutusan hubungan kerja di tengah jalan.


Tidak disebutkan mengapa kubu Allegri meminta klausul pemutusan kontrak dimasukkan dalam perundingan. Namun, pihak Bianconeri disebut enggan menerima tawaran tersebut. [initial]


 (foti/dim)