
Bola.net - Inter Milan berhasil meraih Piala Super Italia 2021 setelah mengalahkan Juventus. Meski baru saja meraih gelar juara, bek Nerazzurri Stefan de Vrij ternyata belum puas.
Inter berhadapan dengan Juventus di Giuseppe Meazza, Kamis (13/1/2022) dini hari WIB. Tim asuhan Simone Inzaghi memenangkan pertandingan ini dengan skor 2-1.
La Beneamata sempat tertinggal lebih dulu melalui sundulan Weston McKennie. Lautaro Martinez kemudian menyamakan kedudukan melalui tendangan penalti.
Advertisement
Alexis Sanchez kemudian memastikan kemenangan Inter. Pemain asal Chile tersebut mencetak gol pada babak perpanjangan waktu.
Belum Puas
De Vrij merasa sangat senang dengan kesuksesan yang diraih Inter ini. Namun, dia masih ingin meraih prestasi yang lebih banyak ke depannya.
“Saya ingin mendedikasikan kemenangan ini kepada semua yang peduli dengan Inter – fans, rekan-rekan satu tim saya, dan klub,” kata De Vrij kepada Inter TV.
“Kami sangat gembira. Kami ingin terus meningkat dan terus menang."
Laga Seru
Inter bermain selama 120 menit dan meraih kemenangan di detik-detik terakhir. De Vrij menilai pertandingan ini berjalan dengan seru.
“Rasanya luar biasa meraih kemenangan pada detik terakhir. Laga tadi sangat seru dan dengan kemenangan seperti ini serta merayakannya bersama tim dan fans rasanya menakjubkan.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada fans atas dukungan yang selalu mereka berikan kepada kami. Forza Inter!”
Klasemen Serie A
Sumber: Inter Milan
Baca Juga:
- Juventus Kalah dari Inter Milan, Bernardeschi: Tinggal 10 Detik Lagi
- Juventus Kalah di Detik-detik Terakhir, Allegri: Menyakitkan!
- Juventus Kalah Lawan Inter, Allegri: Sudah Main Bagus
- Hore! Pemain Inter Milan Bakal Dapat Hadiah dari Presiden Klub Usai Juara Piala Super Italia
- Simone Inzaghi Gembira Bisa Persembahkan Trofi Pertama Bagi Inter Milan
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 12 Januari 2022 22:00
-
Liga Italia 12 Januari 2022 21:56
Juventus Kesulitan dan Inter Sedang Bagus, Bukan Kebetulan Dong!
-
Liga Italia 12 Januari 2022 20:45
Mau Pulang ke Juventus, Paul Pogba Harus Siap Berkorban Banyak
-
Liga Italia 12 Januari 2022 19:00
Juventus Coba Telikung Arsenal untuk Transfer Bruno Guimaraes
-
Liga Italia 12 Januari 2022 18:20
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...