Jovetic : Inter Milan Layak Bermain di Liga Champions

Jovetic : Inter Milan Layak Bermain di Liga Champions
Stevan Jovetic (c) AFP
- Striker Inter Milan, Stevan Jovetic bertekad untuk membawa tim barunya lolos ke Liga Champions musim depan. Menurutnya Inter Milan selaku tim top Eropa sudah selayaknya untuk bermain di kompetisi top Eropa tersebut.


Nerrazurri musim ini tampil cukup meyakinkan, dimana tim besutan Roberto Mancini tersebut saat ini berada di peringkat empat klasemen Serie A. Melihat tren positif di kubu Inter Milan, Jovetic yakin bahwa Inter berada di jalur yang tepat untuk bermain di Liga Champions.


"Saya merasa sangat baik disini. Target kami adalah finish diperingkat tiga teratas karena kami ingin bermain di Liga Champions - kompetisi dimana Inter layak bermain disana" ungkap Jovetic kepada website resmi klub.


Meski hanya ditargetkan kembali ke Liga Champions, Jovetic mengaku bahwa ia dan rekan-rekannya tetap membidik untuk meraih Scudetto di akhir musim. "Kami masih berada dalam persaingan memperebutkan peringkat pertama sampai akhir musim. Memang masih terlalu dini untuk membicarakan ini, tapi saya yakin kami bisa finish diperingkat satu" tutup Jovetic.[initial]

 (int/dub)