Jovetic Hampir Jadi Milik Juventus

Jovetic Hampir Jadi Milik Juventus
Stevan Jovetic (c) AFP
- Penyerang asal Montenegro, Stevan Jovetic, mengaku dirinya nyaris gabung dengan sebelum akhirnya mendarat ke Inter Milan.


Jovetic gabung dengan Inter pada awal musim ini. Ia dipinjam dengan jangka waktu 18 bulan dari Manchester City. Nerrazurri juga memiliki opsi untuk membelinya secara permanen di akhir masa peminjaman tersebut.


Saat ini, Jovetic bersama Inter tengah bersiap untuk melakoni laga besar kontra Juventus. Jelang laga bertajuk Derby d'Italia tersebut, pemain 25 tahun itu mengaku ia sebetulnya nyaris gabung dengan Bianconeri sebelum akhirnya gabung Nerrazurri.


"Saat Antonio Conte masih di klub tersebut saya nyaris sekali gabung dengan Juve," aku Jovetic seperti dilansir FIFA.com.


"Mereka memanggil agen saya dan walaupun saya sendiri tak pernah bicara langsung dengan Conte, pada akhirnya saya memutuskan untuk tetap bertahan bersama City," terangnya. [initial]


 (fifa/dim)