Jovetic Absen Dua Pekan

Jovetic Absen Dua Pekan
Jovetic harus absen lawan Milan. © AFP
Bola.net - Stevan Jovetic harus absen merumput selama dua pekan ke depan. Hal itu dipastikan setelah bintang Fiorentina tersebut mengalami cedera otot di Serie A. Salah satu pertandingan yang akan dilewatkan Jovetic adalah pertandingan melawan AC Milan.

Akhir pekan kemarin, Jovetic menjadi korban kemenangan kandang Viola atas Cagliari. Tes menunjukkan adanya robekan pada otot Jovetic. Proses pemulihannya memakan waktu hingga 14 hari.

Alhasil, kolektor enam gol dan tiga assist itu pun akan melewatkan dua pertandingan penting timnya di giornata yang akan datang.

Dua pertandingan tersebut adalah melawan Milan dan Atalanta. (foti/gia)